Saturday, May 19, 2012

Ingin Kompetitif, Ini Saran Maldini untuk Milan



MILAN AC Milan mengakhiri musim ini tanpa satupun gelar juara di tangan. Legenda hidup I Rossoneri, Paolo Maldini pun merasa perlu memberikan sedikit saran agar Milan bisa meraih gelar juara di musim depan.

Maldini turut prihatin dengan hasil yang diraih mantan klubnya pada musim ini, yang hanya tampil sebagai runner-up Serie A serta gagal jadi juara di dua ajang lainnya Coppa Italia (Semifinal) dan Liga Champions (perempatfinal).

Untuk itu, demi membayar kegagalan musim ini, Maldini menyarankan agar manajemen klub mempertahankan para pemain bintangnya, sekaligus merekrut sejumlah amunisi anyar berkualitas.

Pemain bintang yang menurut Maldini wajib dipertahankan Il Diavolo adalah Zlatan Ibrahimovic dan bek Thiago Silva. Seperti diketahui, Ibra tengah jadi incaran jawara Premier League Manchester City. Sementara Silva terus digoda Barcelona.

“Jika Milan ingin memenangi sesuatu, mereka tak bisa melakukannya tanpa Thiago Silva dan Ibrahimovic,” tutur Maldini dikutip Sky Sport Italia, Sabtu (19/5/2012).

“Jika target utamanya adalah menyeimbangkan keuangan, namun tetap mampu menjalani musim dengan kompetitif, Milan mungkin bisa mengorbankan salah satunya. Tapi tidak, keduanya,” imbuh pemain yang mendedikasikan seluruh karier sepakbolanya di Milan.

Lebih jauh, Maldini juga memberikan komentarnya seputar “ berakhirnya era Milan”,  menyusul mundurnya sejumlah pemain senior seperti Alessandro Nesta, Gennaro Gattuso, Clarence Seedorf dan Filippo Inzaghi.

“Banyak pemain dalam sejarah sepakbola Italia memutuskan pergi. Memang, ini menyedihkan namun juga membahagiakan jika mengingat apa yang telah mereka lakukan di masa lalu,” pungkasnya.

okezone.com

No comments:

Post a Comment