Monday, November 21, 2011

Bantai Palermo, Juve Kembali ke Puncak



TURIN – Klub raksasa Turin, Juventus meraih kemenangan meyakinkan atas Palermo dengan skor 3-0. Kemenangan ini sekaligus membuat Juve kembali ke puncak klasemen Serie A.

Juventus tampil mendominasi saat meladeni Palermo. Para punggawa Bianconeri langsung memberikan ancaman bagi tim tamu. Salah satunya pada menit keempat melalui sundulan dari Giorgio Chielini, setelah memanfaatkan umpan dari Andrea Pirlo, tapi sayang sundulannya masih terlalu tinggi.

Keran gol Juventus terjadi di menit ke 20. Gol pertama ini dicetak oleh Simone Pepe, setelah Crossing dari Giorgio Chielini dari sisi kiri berhasil disundul dengan baik oleh Simone Pepe. Skor 1-0 untuk keunggulan Bianconeri.

Sementara di menit ke 31, Juve hampir saja menambah golnya. Tendangan Andrea Pirlo hasil dari umpan Claudio Marchisio, masih membentur tiang kanan gawang Palermo, sementara bola rebound dari Matri masih bisa diblok bek Palermo.

Pada menit ke 44, keasyikan menyerang lini pertahanan Juve dikejutkan lewat serangan balik dari tim tamu. Beruntung kiper Gianluigi Buffon berhasil mengamankan keunggulan Juve, setelah tendangan dari Ilicic mampu dimentahkan oleh kiper Timnas Italia tersebut.

Memasuki paruh kedua, permainan Juve semakin matang, terutama dalam penyelesaian akhirnya. Hingga sempat membuat kiper Alexandros Tzorvas yang mengawal gawang Rossonero kewalahan meladeni serangan dari Bianconeri.

Gol kedua Juve dicetak striker tunggalnya Alessandro Matri, setelah memanfaatkan umpan terobosan dari bek sayap kanan Stephan Lichtsteiner, dengan mudah dia melepas kawalan dari Federico Balzaretti di sisi kiri pertahanan Palermo dan mampu melesakkan bola ke sudut kanan gawang kiper Palermo, Tzorvas. Skor 2-0 untuk keunggulan Juve.

Kerjasama apik dari lini depan Juve berbuah gol ketiga untuk Si Nyonya Tua. Berawal dari pergerakanMirko  Vucinic dari sisi kanan gawang Palermo yang menusuk ke jantung pertahanan. Kemudian Vucinic memberikan umpan ke Matri, namun secara mengejutkan bola diloloskan yang dengan sengaja oleh Matri.

Ternyata tepat di sampingnya telah berdiri bebas Marchisio dan dengan mudah gelandang tersebut mampu menceploskan bola ke gawang Tzorvas.

Gol dari Marchisio tersebut sekaligus menutup kemenangan Juve atas Palermo. Sehingga membawa Bianconeri puncak klasemen dengan 22 poin, unggul selisih gol dari Lazio (22 poin) yang di hari sebelumnya hanya mendapatkan satu poin setelah diimbangi Napoli tanpa gol. La Vecchia Signora juga masih memiliki tabungan satu  pertandingan melawan Napoli yang tertunda akibat banjir banding.

Sementara itu, Udinese yang sebelumnya di posisi kedua, harus puas turun peringkat setelah dikalahkan Parma 2-0 lewat gol Jonathan Ludovic Biabiany menit ke 58 dan tendangan penalti Sebastian Giovinco di menit ke 76.

Susunan Pemain:
Juventus: 1. G. Buffon, 15. A. Barzagli, 26. S. Lichtsteiner, 19. L. Bonucci, 3 . G. Chiellini, 21. A. Pirlo, 7. S. Pepe, 22. A. Vidal, 8. C. Marchisio, 14. M. Vucinic, 32. A. Matri.

Palermo: 33. A. Tzorvas, 4. M. Cetto, 3. M. Silvestre, 42. F. Balzaretti, 31. E. Pisano, 5. E. Barreto, 8. G. Migliaccio, 14. N. Bertolo, 21. A. Bacinovic, 27. J. Ilicic, 10. F. Miccoli.

A. Firdaus - Okezone

No comments:

Post a Comment